ASUS Meluncurkan Zenbook S13 OLED (UX 5304) Laptop Tipis & Ringan di Dunia

Berada di zaman serba digital, perangkat teknologi pintar atau yang akrab disebut gadget kini sudah menjadi kebutuhan. Gadget membantu memudahkan aktivitas sehari-hari seperti komunikasi, mengerjakan pekerjaan, dan sebagainya

Oleh sebab itu, gadget dibutuhkan oleh hampir semua kalangan usia mulai dari orang dewasa, remaja hingga anak-anak. Tak terkecuali untuk siswa-siswi yang memerlukan bantuan gadget dalam kegiatan belajar mengajar

Selain smartphone, saat ini laptop juga menjadi salah satu perangkat yang dibutuhkan dalam mempermudah pekerjaan seperti mengelola data, mencetak dokumen penting, sebagai tempat memperoleh hiburan dan berbagai kegunaan lainnya. Laptop juga dapat dikatakan sebagai gudang informasi karena dengan menggunakan laptop kebutuhan informasi terhadap sesuatu akan mudah di dapatkan

Pada dasarnya laptop dan komputer memiliki fungsi yang sama, namun laptop memiliki ukuran yang lebih kecil sehingga dapat dengan mudah dibawa kemana-mana

Seketika teringat sepuluh tahun yang lalu ketika saya memasuki dunia perkuliahan, saat itu saya memutuskan untuk membeli satu unit laptop, dengan alasan ketika membeli laptop yang berukuran kecil dapat mudah dibawa kemana-mana, sehingga dapat membantu saya dalam mempercepat pengerjaan tugas yang diberikan oleh para dosen. Namun, ternyata laptop yang saya beli justru jarang saya bawa karena bobot dari laptop tersebut lumayan berat, yang kadang membuat saya mengeluh karena berat laptop tersebut ditambah lagi dengan buku-buku yang harus saya bawa


Well, seiring berkembangnya zaman ternyata sekarang ada loh laptop yang bobotnya cuma 1kg dengan ketebalan hanya 1cm, bahkan laptop ini di gadang-gadang sebagai laptop tertipis dan teringan di dunia

ASUS Zenbook S13 OLED (UX5304), Laptop Tertipis dan Teringan di Dunia

Penasaran gak sih kalian dengan laptop tertipis dan teringan di dunia? Sama, jujur saya sangat penasaran dengan laptop ASUS Zenbook S13 OLED (UX5304) Alhamdulillah-nya, beberapa hari lalu tepatnya (30/5) saya mendapatkan kesempatan untuk melihat langsung peluncuran sekaligus juga ber-experience menggunakan laptop ini


Setelah saya posting tentang ASUS Zenbook S13 OLED (UX5304) di sosial media pribadi, banyak teman yang menanyakan tentang kualitas dari laptop ASUS Zenbook S13 OLED (UX5304) karena biasanya laptop tipis mudah sekali rusak. Nah, kalian tidak perlu khawatir dengan statement "laptop tipis mudah rusak" karena ASUS sangat memikirkan kualitas dari tiap produk yang dikeluarkannya, seperti yang dikatakan oleh Ibu Davina Larissa selaku Country Marketing Manager ASUS Indonesia bahwa ada 6 fokus utama ASUS Indonesia

Display, laptop ini menggunakan layar Asus Lumina OLED berukuran 13,3 inci, resolusi 2.8K 2880 x 1800 piksel, rasio 16:10, refresh rate 60Hz, 100% DCI-P3, Pantone Validated, kecerahan 550 nits, VESA Certified Display HDR True Black 500, Low Blue Light, dan fitur Anti-Flicker

Design, ASUS selalu mengedepankan design berkelas dengan ukuran yang tipis dan ringan. Tidak hanya itu mulai tahun ini ASUS mengedepankan penggunaan material dan proses produksi yang ramah lingkungan

Experience, ASUS berfokus untuk meningkatkan pengalaman penggunaan secara keseluruhan dengan berbagai fitur lengkap hadir untuk memaksimalkan produktivitas dan pengalaman pengguna

Protection, ASUS memberikan inovasi yang memastikan pengguna terlindungi dari virus-virus dan juga terdapat eye protection yang mampu menjaga kesehatan mata

Performace, ASUS berkomitmen memberikan teknologi yang terbaik dan terdepan agar laptop dapat memiliki perfoma yang tinggi di kelasnya 

Durability, ASUS selalu memastikan build quality sehingga seluruh produk ASUS dijamin akan melalui tes ketahanan yang berstandar militer

Dengan konsistensi ASUS membuahkan hasil sejak tahun 2013 ASUS berhasil mendominasi pasar Indonesia selama sepuluh tahun terakhir, lewat berbagai inovasi pada produk-produk laptop ASUS

Keunggulan ASUS Zenbook S13 OLED (UX5304)

ASUS memang gak ada habis-habisnya membuat saya kagum, dengan fokus ASUS kali ini adalah menghadirkan laptop berperforma kencang tetapi dengan design yang membikin penggunanya jadi tetap keren. Pokoknya ultra book ini saya rekomendasikan ke kalian yang memiliki kegiatan mobile 


Berikut ini adalah keunggulan dari ASUS Zenbook S13 OLED (UX5304) yang pastinya bisa bikin semua orang tertarik untuk memilikinya

1. Memiliki Ukuran Tipis & Ringan
Zenbook S 13 OLED (UX5304) merupakan sebuah laptop ultraportabel yang sangat tipis dan ringan, dengan ketebalan hanya 1 cm dan bobot sebesar 1 kg. Untuk memenuhi spesifikasi tersebut, laptop ini dirancang menggunakan teknik dan material yang inovatif, sehingga dapat terlihat lebih ringkas dan ringan dibandingkan generasi sebelumnya. Semuanya tanpa harus mengorbankan performa, konektivitas, maupun daya tahan baterai

Untuk mendapatkan bodi yang tipis tim engineering ASUS telah berhasil menanamkan kamera IR FHD yang berukuran lebih kecil tetapi tetap dilengkapi dengan fitur lengkap, langsung ke dalam bagian layar yang diproses dengan teknik CNC. Lebih lagi, panel OLED yang lebih ramping juga digunakan, sehingga bagian layar laptop ini menjadi 30% lebih tipis.

Sedangkan untuk meminimalkan bobot, paduan material magnesium-aluminium digunakan pada bagian keyboard deck yang diproses dengan teknik CNC, sehingga menciptakan struktur yang kokoh tanpa memerlukan bagian penyangga tambahan. Penutup kaca yang sangat tipis juga digunakan pada touchpad, sehingga menghasilkan penurunan ketebalan sebesar 25% lagi pada bagian keyboard deck

Bukan hanya itu laptop ASUS Zenbook S13 OLED (UX5304) juga menawarkan daya tahan baterai hingga 14 jam untuk streaming video dan menampilkan pendinginan serta performa yang lebih baik dibandingkan model sebelumnya


2. Memiliki Konektivitas & Fitur Lengkap
Meskipun laptop ASUS Zenbook S13 OLED (UX5304) memiliki bodi yang tipis tetapi laptop dengan ukuran 13,3 inci ini dibekali oleh sejumlah port I/O, sehingga pengguna dapat bebas dari kebutuhan membawa dongle atau adaptor saat melakukan perjalanan. Dua port USB-C® Thunderbolt™ 4 yang terdapat pada laptop ini mendukung pengisian daya yang cepat, tampilan eksternal beresolusi 4K, dan transfer data dengan kecepatan hingga 40 Gbps. Selain itu, laptop ini juga menyediakan port USB 3.2 Gen 2 Type-A, port HDMI® 2.1, dan jack audio kombinasi 3.5mm

Dilengkapi pula oleh kamera IR FHD pada Zenbook S 13 OLED (UX5304) dengan efek visual khusus dan teknologi AI noise-cancelling. Kamera ini juga mendukung sistem login Windows Hello melalui fitur pemindaian wajah. Sementara itu, kombinasi sistem audio dengan sertifikasi Harman Kardon, teknologi Dolby Atmos®, Smart Amp, dan ASUS Audio Booster mampu menyajikan pengalaman audio berkualitas tinggi bagi para penggunanya. Cukup keren bukan? Bukan hanya itu, Touchpad ASUS ErgoSense pada Zenbook S 13 OLED (UX5304) kini muncul dengan ukuran yang 9,5% lebih besar. Dengan perubahan ini, navigasi menjadi lebih mudah, nyaman, dan responsif, ditambah dengan lapisan anti-sidik jari yang memudahkan proses pembersihan

3. Modern dan Powerfull
Laptop ini ditenagai oleh prosesor Intel® Core™ i7-1355U generasi ke-13 dengan konfigurasi 10 core dan 12 thread, yang dapat dipacu hingga 5GHz


Tahukah kalian bahwa Prosesor Intel® Core™ i7-1355U adalah prosesor modern yang sudah dilengkapi dengan chip grafis terintegrasi, yaitu Intel® Iris® Xe. Chip grafis tersebut memiliki performa yang cukup kuat untuk mendukung kebutuhan komputasi grafis sehari-hari, bahkan cukup mumpuni untuk memainkan game kasual. Selain itu, prosesor ini dilengkapi dengan fitur-fitur canggih seperti Intel® Quick Sync yang mempercepat proses encoding dan decoding video. Zenbook S 13 OLED (UX5304) juga telah mendapatkan validasi sebagai platform Intel® Evo™. Hal ini menandakan bahwa laptop ini telah terjamin dalam hal menyajikan pengalaman penggunaan terbaik, baik dalam bekerja, belajar, menikmati hiburan, hingga berkarya dan menciptakan konten kreatif

4. Kualitas Layar Terbaik
Zenbook S 13 OLED (UX5304) dilengkapi dengan ASUS Lumina OLED, standar tertinggi layar laptop saat ini, dengan resolusi 2,8K dan dilengkapi dengan berbagai fitur, teknologi, serta inovasi canggih. Hasilnya adalah layar yang dapat menampilkan kualitas visual dengan warna yang kaya, akurat, sekaligus tidak membahayakan kesehatan mata. Berkat rasio layar 16:10, pengguna Zenbook S 13 OLED (UX5304) juga dapat menikmati area kerja yang lebih luas dan menjadikan kegiatan sehari-hari lebih produktif

ASUS Lumina OLED juga dilengkapi dengan fitur Eye Care. Fitur ini memungkinkan penurunan spektrum cahaya biru yang berpotensi berbahaya bagi mata tanpa mengurangi kualitas visual. Inovasi tersebut menjadikan ASUS Lumina OLED mampu mengurangi paparan radiasi sinar biru yang berpotensi merusak kesehatan mata dalam jangka panjang

5. Ramah Lingkungan
Kalian sudah pernah denger belum sih, kalau ada produk laptop yang ramah lingkungan. Mulai dari bahan dan proses pembuatan, perakitan, penggunaan, hingga proses daur ulang di akhir masa pakai nya? Jujur, saya baru tahu ada laptop seperti ASUS Zenbook S13 OLED (UX5304) yang sangat perduli dengan lingkungan dan berprinsip "Do More with Less". Siklus hidup laptop yang ramah lingkungan ini pun telah mendapatkan pengakuan internasional melalui didapatkannya sertifikasi EPEAT® Gold

Zenbook S 13 OLED (UX5304) memiliki keunikan tersendiri dengan dilengkapi bodi berbahan plasma-ceramic aluminium. Bahan ini diproses dengan teknik eksklusif yang hanya memerlukan air murni dan listrik, tanpa kebutuhan senyawa organik, asam kuat, atau logam berat. Teknik khusus ini tidak hanya menghasilkan bodi yang tahan korosi, memiliki durabilitas lebih baik, serta memiliki masa pakai yang panjang, tetapi juga meminimalkan dampak kerusakan terhadap lingkungan

Bagaimana, setelah membaca tentang spesifikasi laptop ASUS Zenbook S13 OLED (UX5304), kalian penasaran dengan harganya bukan? Untuk satu unit laptop ASUS Zenbook S13 OLED (UX5304) dibandrol dengan harga Rp. 23.999.000 yang bisa kalian dapatkan secara online di ASUS Online Store atau di marketplace seperti Blibli.com 



Komentar

Postingan Populer